Masuk Islam

Tanya
Bagaimana cara masuk islam?
Jawab

Cara Masuk islam sangat mudah,


1. Mengucap dua kalimat syahadat 
2. Menunaikan salat lima kali sehari.
3. Mengeluarkan zakat.
4. Berpuasa pada bulan Ramadan.
5. Menunaikan Haji bagi mereka yang mampu. 


Kelima perkara ini  sebut dengan Rukun Islam

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas rukun pertama dan yang ke dua

1.Syahadat 

Syahadat  (Bahasa Arab: شهادتا‎; transliterasi: Syahadah) merupakan asas dan dasar bagi rukun Islam lainnya. Syahadat merupakan ruh, inti dan landasan seluruh ajaran Islam. Syahadat sering disebut dengan Syahadatain karena terdiri dari 2 kalimat (Dalam bahasa arab Syahadatain berarti 2 kalimat Syahadat). Kedua kalimat syahadat itu adalah:

Syahadat1.gif
asyhadu an-laa ilaaha illallaah





artinya : Saya bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah

Syahadat2.gif

wa asyhadu anna muhammadan Rasuulullaah





artinya: dan saya bersaksi bahwa Muhammad adalah Rasul / utusan Allah.

Perhatikan dan dengarkan dengan baik baik vidio di bawah ini 





Makna Syahadat

1. Kalimat pertama menunjukkan pengakuan tauhid. Artinya, seorang muslim hanya mempercayai Allâh sebagai satu-satunya Allah. Allah adalah Tuhan dalam arti sesuatu yang menjadi motivasi atau menjadi tujuan seseorang. Jadi dengan mengikrarkan kalimat pertama, seorang muslim memantapkan diri untuk menjadikan hanya Allâh sebagai tujuan, motivasi, dan jalan hidup.

2. Kalimat kedua menunjukkan pengakuan bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allâh. Dengan mengikrarkan kalimat ini seorang muslim memantapkan diri untuk meyakini ajaran Allâh seperti yang disampaikan melalui Muhammad saw, seperti misalnya meyakini hadist-hadis Muhammad saw. Termasuk di dalamnya adalah tidak mempercayai klaim kerasulan setelah Muhammad saw.


2. Shalat 5 waktu

5 waktu yang di maksud adalah


1. Subuh
2. Dhuhur
3. Ashar
4. Maghrib
5. Isya

Syarat-syarat Sah Solat

Sebelum melaksanakan Shalat, maka kita wajib Berwudhu terlebih dahulu


Rukun berwudu ada 6 (enam);


1. Berniat untuk wudu, dan melafadzkan  




    "Nawaitul wudluua liraf'il hadatsil ashghari fardlallillaahi ta'aalaa.", artinya : "Aku     niat berwudlu' untuk menghilangkan hadats kecil fardu karena Allah" (boleh dengan bahasa arab boleh dengan bahasa indonesia/artinya saja)



2. Membasuh muka (dengan merata) ==> Lakukan sambil membaca niat di atas
3. Membasuh tangan hingga sampai dengan kedua siku (dengan merata)
4. Mengusap sebagian kepala 
5. Membasuh kaki hingga sampai dengan kedua mata kaki (dengan merata)
6.Tertib (berurutan)


sebelum melakukan wudhu, berkumurlah dan basuhlah hidung terlebih dahulu

Perhatikan video di bawah ini



Apabila kita sudah mempunyai air wudhu bererti kita sudah siap untuk mengerjakan solat. Kita boleh solat dimana saja asalkan di tempat suci. Suci disini maksudnya adalah tidak bernajis. Boleh menggunakan alas seperti sajadah atau apa saja yang bersih, sekalipun tidak memakai alas sama sekali, seperti di atas bumi. Meskipun demikian, yang penting dipersiapkan sebagai persyaratan shalat ialah:
  1. Menutup aurat bagi lelaki iaitu antara pusat dengan lutut. Aurat wanita, seluruh badan, kecuali muka dan telapak tangan. Menutup aurat boleh dengan apa saja asal suci, tidak tembus pandang seperti plastik bening atau benda semacam lainnya.
  2. Menghadap ke arah kiblat, yaitu Ka'bah di Makkah. Bila tidak memungkinkan, misalnya di atas kereta api, kapalterbang atau tak diketahui sama sekali, maka hadapkanlah wajah kita ke mana saja yang kita merasa condong bahawa itu adalah kiblat.
  3. Harus mengetahui dengan yakin sudah berada dalam waktu solat yang hendak dikerjakan.
  4. Yakin bahawa badan, pakaian, dan tempat solat suci dari najis.
  5. Suci dari hadas besar dan hadas kecil.
Dalam shalat ada 13 Rukun yang harus di patuhi


13 Rukun Salat :
  • @ Niat

  • "Aku berniat solat...(zuhur, misalnya), wajib kerana Allah".

  • @ Berdiri(bagi yang mampu)
  • @ Takbiratul ihram
  • @ Membaca surat Al Fatihah pada tiap rakaat
  • @ Ruku' dengan tuma'ninah (diam sejenak)
  • @ Iktidal dengan tuma'ninah
  • @ Sujud dua kali dengan tuma'ninah
  • @ Duduk antara dua sujud dengan tuma'ninah
  • @ Duduk tasyahud akhir
  • @ Membaca tasyahud akhir
  • @ Membaca salawat nabi pada tasyahud akhir
  • @ Membaca salam yang pertama
  • @ Tertib (melakukan rukun secara berurutan)

Perhatikan tatacara Shalat di bawah ini




Jumlah Rokaat masing masing Shalat

#. Subuh : 2 Rokaat, di rokaat ke 2 langsung membaca tasyahud akhir
#. Dhuhur : 4 rokaat, di rokaat ke 2 sebelum berdiri membaca  tasyahud awal, dan di rokaat terahir di tutup dengan  tasyahud akhir

#. Ashar :3 rokaat, tatacaranya  sama dengan Dhuhur
#. Maghrib :4 rokaat, tatacaranya  Sama dengan Dzhuhur 
#. Isya : 4 rokaat, tatacaranya  Sama dengan Dzhuhur 


Untuk jadwal Shalat bisa dilihat di Kalender2 atau bisa juga lihat secara Online di http://www.republika.co.id/

sekian 
Hanya Allah yang maha tahu


0 komentar:

Posting Komentar